Kamis, 20 November 2014

Belajar Bahasa Inggris



Saya belajar bahasa inggris dari SD sampai Kuliah tapi saya merasa kok tidak pintar-pintar. Waktu SD saya diminta guru untuk menghafal kata dari kamus.  Pada saat SMP saya mengerjakan soal-soal dari buku teks. Pas SMA guru mengerjakan persiapan soal-soal akademis.

Berarti ada yang salah dalam belajar bahasa inggris. Pada saat saya mau bicara bahasa inggris ada perasaan bagaimana kalau salah. Padahal saya tahu bahwa inti dari berbahasa adalah orang yang kita ajak bicara mengerti apa yang kita bicarakan. Salah grammar tak apa-apa.

Bandingkan dengan temen saya yang tiap hari mendengarkan lagu-lagu bahasa inggris. Kalau ia ngomong cas,cis, cus. Ada lagi yang temen yang kerjanya jadi di lokasi pariwisata. Ia sekarang mahir sekali bahasa inggrisnya. Padahal di sekolah nilai bahasa inggris kurang bagus.

Saya juga membaca berita, kalau bu Susi yang tak lulus SMA sangat fasih berbahasa inggris. Ia bisa begitu karena ia bersuamikan orang bule. Tukang taksi yang lulusan SD dapat berbahasa inggris karena pelanggannya kebanyakan dari orang-orang bule.

Trus, saya berpikir. Kalau begitu saya harus mendapatkan orang bule. Saya harus mencari di tempat-tempat orang bule nongkrong. Atas saran teman, di jalan jaksa ada bule. Saya mencoba ke sana, tapi ternyata tidak seindah yang dibayangkan. Rata-rata orangnya lagi tidak mau diganggu.

Saya coba belajar bahasa inggris dengan berteman lewat facebook. Untuk komunikasi melalui tulisan sih lumayan ok . Tapi untuk ngomong masih takut-takut.

Selain belajar bahasa inggris, saya juga belajar TOEFL. Saya diajari trik-trik bagaimana mengerjakan test. Listening test ini yang membuat nilai saya kurang. Mungkin karena saya jarang mendengarkan orang berbahasa inggris kali ya. Untuk structure test, bisalah tapi waktu juga kurang. Reading test isinya kebanyakan bahasa jurnal dan ilmiah.

Mulai saat ini saya belajar dari apa saja. Belajar dari lagu, koran, teman, orang asing, you tube dan lain sebagainya. Saya juga berlajar bahasa inggris di belajaringgris.net. Yang penting belajar, belajar, belajar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar